RILIS.NET, AEH TIMUR – Group Dikee Almukarram dari Gampong Kuala Leuge tampil sebagai juara pertama pada acara lomba Dikee tingkat Kecamatan Peureulak, Kabupaten Aceh Timur pada Kamis (27/10/2022).
Lomba Dikee ini digelar oleh panitia Peringatan Hari Besar Islam (PHBI), dari Remaja Masjid Besar Zadul Mu’ad Peureulak, Aceh Timur, dalam rangka memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SWA selama satu hari, pada Kamis, yang berlangsung di halaman Masjid Zadul Mu’ad Peureulak.
Berdasarkan informasi yang diperoleh media ini menyebutkan, sedikitnya ada 12 Group Dikee yang ikut memeriahkan perlombaan, diantaranya dari Desa Leuge, Lhok Dalam, Pasir Putih, Paya Lipah, Buket Pala, Tualang, Uteun Dama, Cek Mbon serta Paya Kalui, Cot Keh, Beusa meurano dan juga Desa Kuala Leuge.
Berdasarkan keterangan dewan juri, adapun yang menjadi faktor penentu sebagai pemenang pada lomba Dikee ini yaitu, penilaian tajwid (fasahah dan makhraj) 45 persen, irama 40 persen, serta adab 15 persen.
Selain menggelar lomba Meudikee, ketua panitia PHBI Irfan Suhanda dan sekretaris Rahmad Fadli yang didukung oleh Ketua Remaja Masjid Zadul Mu’ad Peureulak Zulfahmi Amrullah, juga ikut mengadakan lomba azan pada perayaan Maulid tahun ini.
Meudikee adalah melantunkan pujian-pujian kepada Allah SWT dan selawat kepada Rasulullah SAW. Meudikee ini dipertunjukkan pada acara Maulid Nabi besar Muhammad SAW. Pada umumnya di Aceh meudike atau zikir Maulid biasanya dimainkan oleh kelompok orang dewasa dan juga anak-anak. (rn/red)

