RILIS.NET, JAKARTA – Tikar Anyaman Pandan Produk Dekranasda Kabupaten Aceh Timur laris manis pada pameran Jakarta International Handicraft Trade Fair (Inacraft) 2023 di Jakarta.
Pameran produk kerajinan terbesar di Asia Tenggara ini dilaksanakan pada tanggal 1 hingga 5 Maret 2023 mendatang.
Ketua Dekranasda Kabupaten Aceh dr Maizarniwati Mahyuddin pada acara itu mengatakan, sejak dibuka booth Kabupaten Aceh Timur banyak dilirik oleh para pengunjung yang datang.
“Bahkan sejumlah tikar anyaman pandan dan beberapa tas laris manis di borong pembeli,” kata Maizarniwati, Jumat (3/3).
Ketua Dekranasda Aceh Timur ini juga merasa turut bangga karena banyak produk dari Aceh Timur yang diminati oleh para pengunjung. Ini menjadi motivasi untuk kita tingkatkan produk- produk lokal yang mampu menyaingi pasar nasional, sebutnya.
“Kita ikut andil meramaikan pameran bergengsi ini. Pameran ini merupakan kesempatan kita memperkenalkan kerajinan daerah ditingkat nasional,” tambah dr. Maizarniwati.
Pada pameran terbesar ini, Kabupaten Aceh Timur membawa produk dari karya pengrajin binaan Dekranasda Kabupaten Aceh Timur. Adapun produk yang dipamerkan yaitu, tikar ambal, tikar duduk, sarung bantal korsi, kotak tisu, tikar 7 lapis, serta kain motif pucok reubong, jelbab motif Aceh Timur dan kain tenun.
Sementara itu Pj Bupati Aceh Timur Ir Mahyuddin MSi turut mengunjungi booth Dekranasda Kabupaten Aceh Timur. Ia pun mengapresiasi brand lokal Aceh Timur yang bisa bersaing di tingkat nasional.
“Semoga produk UMKM kita lebih maju lagi dan bisa menembus pasar-pasar internasional,” harap Ir Mahyuddin.
Untuk diketahui pameran Inacraft 2023 yang menghadirkan 1.118 UKM dari 1.200 booth ikut serta dalam pameran kali ini. Sebanyak 914 merupakan anggota Asosiasi Eksportir dan Produsen Handicraf Indonesia (Asephi) dan 214 non anggota serta 61 peserta lainnya yang merupakan UKM binaan kementerian lembaga.
Acara yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC) berlangsung pada 1-5 Maret 2023 mengusung tema ‘From Smart Village to Global Market’, Inacraft menargetkan 170 ribu pengunjung dengan target capaian Rp145 miliar rupiah. (rn/red)
Editor: Mahyuddin